url:
http://gamesisort.blogspot.com/2011/12/kilas-balik-kisah-briptu-norman-kamaru.html Siapa yang tidak kenal dengan mantan polisi yang satu ini? Dia teringat dibenak kalian bukan? Dia adalah Norman Kamaru, yang namanya sukses melambung tinggi dengan beredarnya video lipsing dirinya menyanyikan lagu India. Siapa sangka dihari yang panas dan disaat bertugas, Norman Kamaru yang sedang menghibur temannya yang mengalami masalah, dengan lipsing dan menirukan gaya bintang film asal India Shahrukh Khan yang berjudul Chaiya-chaiya menjadi terkenal karena video itu diupload ke Youtube. Entah dari mana awalnya,video klip tersebut beredar luas diinternet. Kebanyakan mereka yang mengkomentari kemampuan dari Norman tersebut cukup menghibur dan membuat tertawa. Institute kepolisian awalnya cukup tegas dalam menghadapi perilaku Norman ini. Tetapi ketika Norman hendak dijatuhkan hukuman atau sanksi atas perilakunya itu, banyak masyarakat yang menolak, dan bahkan mereka membuat dukungan membela Norman Kamaru melalui facebook. Video ini pun menjadi bahan bahasan baik dari infotainment maupun tayangan berita. Tidak hanya sampai disana, ketenaran Norman Kamaru berhasil membuatnya sukses di Jakarta. Ia diarak dan dipamerkan ke berbagai kantor kepolisian, stasiun acara dan acara televisi. Dan ia masih membawakan lagu Chaiya chaiya. Karena memiliki kemampuan bernyanyi. Kemudian Briptu Norman Kamaru diberikesempatan untuk melakukan rekaman, dan bahkan ia merilis ulang lagu Chaiya-chaiya menjadi Cinta Gila yang didalam lagunya dimasukkan sedikin aroma rap yang menjadikan lagu ini sedikit berbeda dengan yang aslinya. Mungkin sudah cukup lama kita tidak melihat kemunculan dari Norman Kamaru. Dengan alasan ingin bebas berkarir didunia hiburan tanpa harus terikat akan kewajibannya di institusi kepolisian, akhirnya Norman Kamaru mundur dari kesatuannya. Nah itulah tadi kilas balik tahun 2011 mengenai Fenomena Briptu Norman Kamaru. Sumber Gambar:
http://1.bp.blogspot.com/-jK5CG2crNJs/TaFL2EjNHlI/AAAAAAAABec/pMGDxx8kxDU/s1600/norman-kamaru-2.jpg http://www.harianberita.com/wp-content/uploads/2011/04/First-Brigadier-Norman-Kamaru2.jpg http://www.duniaku.net/wp-content/uploads/2011/04/briptu2.jpg Sumber URL:
http://gamesisort.blogspot.com/2011/12/kilas-balik-kisah-briptu-norman-kamaru.html
KEMBALI KE ARTIKEL