Mohon tunggu...
KOMENTAR
Palembang

Usai Pelantikan, PD PII Kota Palembang 58 Adakan Training Centre dan Rapat Kerja

19 Desember 2021   20:50 Diperbarui: 19 Desember 2021   22:08 345 1
Training Centre dan Rapat Kerja yang diselenggarakan oleh Bidang PPO Pengurus Daerah PII Kota Palembang dengan tema "Meningkatkan Regenerasi Yang Bersinergi Dalam Meneruskan Estafet Perjuangan" telah usai pada hari Ahad tanggal 19 Desember 2021 di Gedung Yayasan Pengkaderan Umat Radial.

Nailah Fakhirah sebagai Steering Comitee Training Centre dan Rapat Kerja mengatakan, Training Centre ini adalah sebuah pelatihan khusus bagi Personalia PD PII Palembang 58 sebagai wadah persiapan untuk melaksanakan program kerja 1 periode kedepannya nanti.

Hari ini merupakan hari terakhir dalam pelaksanaan TC dan Rapat Kerja yang sudah kita mulai bersama dari tanggal 18 Desember - 19 Desember 2021, peserta TC tersebut merupakan personalia PD PII Kota Palembang 58 yang usai dilantik pada tanggal 12 Desember 2021 di Auditorium Graha Bina Praja (Kantor Gubernur Sumsel). Ujar Rohman Sebagai Ketua Umum.

Ketua Pelaksana Training Centre dan Rapat Kerja PD PII Palembang Dea Febriyanti mengatakan TC ini sebagai pondasi awal untuk menjadikan sebuah PD PII Palembang yang kokoh agar tidak terbawa pengaruh negatif dari dampak perkembangan zaman saat ini

Seiring itu juga Kepala Bidang III Komunikasi Ummat PD PII Palembang Rizki Putra Darmawan memberikan sebuah pesan kedepannya untuk seluruh personalia PD PII Palembang 58, "Kawan-kawan ketahuilah bahwa kapal 58 kita sudah mulai berlayar untuk menyebrangi sebuah lautan yang banyak sekali nantinya ombak-ombak besar yang akan kita hadapi, semakin guncangan ombak itu menerpa kapal kita maka semakin banyak masalah dan hambatan yang harus kita selesaikan nantinya bersama-sama, tetap semangat dan mari kita bergerak jamaah karena bagaimana pun juga kita tidak bisa pergi kemanapun karena PII adalah rumah kita". Ujar Rizki (*)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun