Bandar lampung, dalam rangka memperkenalkan dan melestarikan warisan budaya lokal, Museum Lampung menggelar lomba vlog bertajuk "Koleksi Etnografi Museum Lampung dalam Adat Istiadat Saibatin". Acara ini menarik minat pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum dari berbagai wilayah di Provinsi Lampung. Lomba ini bertujuan untuk mempromosikan serta menyebarluaskan informasi tentang adat Saibatin melalui platform digital yang semakin populer di kalangan generasi muda.Adat istiadat Saibatin merupakan salah satu kekayaan budaya Lampung yang memiliki tradisi serta nilai-nilai yang diwariskan turun-temurun. Sebagai salah satu suku asli di Lampung, masyarakat Saibatin dikenal memiliki sistem kekerabatan yang kuat serta ritual-ritual budaya yang sarat akan makna. Koleksi etnografi yang disimpan di Museum Lampung, seperti pakaian adat, peralatan rumah tangga, hingga benda-benda upacara, menjadi pintu gerbang bagi masyarakat untuk lebih memahami kehidupan masyarakat Saibatin.
KEMBALI KE ARTIKEL