Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Budak Rupiah

27 Juli 2022   22:13 Diperbarui: 27 Juli 2022   22:26 326 5
Aku adalah budak rupiah
Aku paling suka makan dari tumpukan sampah
Dan doyam minum dari genangan limbah
Apa aku salah?

Aku juga pantas disebut jongos kepentingan
Bagiku uang adalah atasan
Aku tak peduli pada peraturan
Yang aku pedulikan cuma keuntungan
Bahkan demi menolong kenalan
Aturan dan teman rela ku korbankan
Apa aku keterlaluan?

Aku adalah hama di banyak lingkungan
Perkampungan, perkantoran, perusahaan,
Bahkan instansi pemerintahan
Aku tak mengenal kawan ataupun lawan
Semua fleksibel, tergantung kepentingan

Oh, realitas
Aku tahu memang hidup ini keras
Pun hirarki maupun senioritas
Tak lantas mampu memberi keteladanan berintegritas
Menjadi tradisi konyol yg tak kunjung tuntas
Karena ulah segelintir oknum yg kurang pantas

(Balikpapan, 27 Juli 2022)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun