Mahasiswa Tanggapi Etos Kerja Dosen
– Mahasiswa Baru UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang bersatu dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), kemarin (11/10) mengapresiasikan aksinya didepan taman dakwah dan perpustakaan. Aksi ini dimulai dari pukul 09.30. Puluhan mahasiwa yang melakukan unjjur rasa ini mengungkapkan bahwa kinerja dosen fakultas dakwah saat ini sangat kurang baik. Ada beberapa dosen yang otoriter dalam membuat peraturan perkuliahan, seperti pidah jadwal seenaknya tanpa memperdulikan mahasiswa. Penempatan dosen pada mata kuliah yang diampu dengan gelar yang dipegangnya juga menjadi tuntutan mahasiswa fakultas dakwah siang tadi. Menurut Indriyani selaku koordinator lapangan AMPERA (Angkatan Muda Pembela Rakyat) inimengungkapkan bahwa dosen-dosen difakultas dakwah dalam cara mengajarnya kurang efektif, hal ini dikarenakan salahnya penempatan mata kuliah dengan gelar yang dimiliki tadi.
“gelar dan mata kuliah yang diampunya itu gak berkesinambungan, alhasil proses penyampaian kepada mahasiswapun kurang maksimal” ungkap indriyani.
Selain menuntut kinerja dosen yang kurang baik, puluhan mahasiswa ini juga melanjutkan aksinya pada pukul 10.30 di depan perpustakaan UIN Sunan Kalijaga. Meraka menuntut agar buku-buku didalam perpus untuk segera diganti dengan yang baru.
“kami sering kesulitan mencari buku di perpus, karena buku-buku yang ada disana itu semuanya edisi lama, dan itu tidak sesuai dengan kebutuhan mahasiswa” lanjut indriyani saat ditanya mengapa mereka berunjuk rasa didepan perpustakaan.