Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Pengaruh Budaya Asing Korea terhadap Budaya Lokal bagi Remaja Generasi Muda yang Mengancam Globalisasi Dunia

24 Juni 2022   22:30 Diperbarui: 24 Juni 2022   22:32 1874 0
Globalisasi merupakan salah satu proses dari dunia yang menuju ke seluruh aspek kehidupan baik antar kelompok bangsa maupun antar individual. Saat ini merupakan masa ketika dunia telah memasuki era globalisasi dimana tiap negara memiliki perkembangan dengan ciri khas masing-masing. Indonesia termasuk dari negara yang memiliki aspek kehidupan dengan ciri khas yang berbeda dari perkembangan dunia, terdapat berbagai aspek yang dapat merubah zaman ketika sebelum era globalisasi hingga menuju ke era globalisasi terutama terhadap perkembangan media komunikasi dan perkembangan pada teknologi informasi yang setiap tahun bahkan setiap bulannya pasti ada kemajuan dari berkembangnya suatu produk, teknologi, ataupun dari aspek lainnya. Dalam menjalankan praktik kebangsaan, identitas budaya merupakan akar pembangun kenegaraan. Identitas budaya sepatutnya dijadikan sebagai figur pemersatu yang dapat menyatukan perbedaan-perbedaan yang ada di masyarakat. Indonesia adalah negara yang kaya akan keberagaman yang membuat negara ini berbeda dengan negara-negara lain yang ada di dunia. Sayangnya dengan pergerakan era yang dinamis dan tidak dapat diprediksi ini, generasi muda acap kali mengelompokan kebudayaan yang ada sebagai sebuah penghalang dan sebagai produk lampau yang sudah ketinggalan zaman. Pola hidup nasionalis mulai bertransisi dan condong mengikuti kebudayaan western yang konsumtif. Sehingga, nilai moral yang berlaku di masyarakat pun menjadi ambigu. Tidak cukup sampai disitu, dalam masa dimana teknologi terus berkembang pesat arus globalisasi juga kian erat dalam menjalankan kehidupan berbangsa. Kaidah-kaidah kehidupan yang dulunya mencirikan kebudayaan luhur Indonesia mulai tersisihkan dengan paham modernitas. Teknologi yang ada bak pisau bermata dua, mendorong perkembangan dan juga kemunduran. Perkembangan dapat dilihat dalam segi industri, permesinan, dan kemudahan akses. Sedangkan kemunduran, dapat dilihat dari dampak negatif yang diterima pengguna berupa adiksi.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun