Bantul (MTsN 6 Bantul)- Jumat (30/8/2024) sebanyak empat puluh siswa mengikuti Pelatihan Kader Kesehatan Remaja yang digelar di Aula Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 6 Bantul. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali para siswa dengan pengetahuan dan keterampilan dasar di bidang kesehatan, khususnya kesehatan remaja.
Pelatihan ini sudah menjadi program tahunan  MTsN 6 Bantul  bekerja sama dengan Puskesmas Pleret guna meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan sejak usia dini. Dalam sambutannya, Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah menyampaikan pentingnya peran remaja dalam mempromosikan pola hidup sehat di lingkungan sekolah dan masyarakat.