Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Tetaplah Mekar

30 November 2021   14:58 Diperbarui: 30 November 2021   15:48 136 6
Ada cinta yang menolak dusta,
Dari air mata yang merintih menyaksikan kehancuran,
Ada sayang yang menolak patah,
Dari ketegaran rakyat  melawan  kemelaratan,
Ada kasih yang terlihat ironi,
Dari realita segumpal nasi diperjualbeli dengan pertarungan harga diri.

Mungkin saja Nusantara adalah negri mereka yang berdasi,
Mungkin saja Indonesia adalah negara mereka yang berjas,
Mungkin saja demokrasi  Pertiwi milik para elit,
Ah entahlah
Yang pasti bahwa Indonesia sedang tidak baik-baik saja,

Tetaplah mekar mawar Perjuangan,
Sebab keadilan adalah pondasi kesejahteraan.
Tetaplah tumbuh mawar militan,
Sebab kesetaraan adalah atap kemakmuran.

Riki Goi
30 November 2021

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun