Pemilihan umum Indonesia saat ini diwarnai dengan maraknya kasus money politic, menurut laporan Mabes Polri Jakarta yang dikutip dari (Republika.co.id),terdapat283 kasus terkait Pemilu Legislatif 2014, dengan 76 kasus mengenai money politic. Pada pemilu seperti ini eksistensi rakyat begitu penting dibandingkan biasanya. Menjelang dan selama masa pemilu, nama rakyat selalu ramai dibicarakan, semua pembicaraan yang mengatasnamakan rakyat. Para calon penguasa negeri ini menyadari rakyat adalah komponen utama terbentuknya sistem, yang kemudian dimanfaatkan oleh mereka yang berduit untuk membeli suara rakyat, terlebih Indonesia yang sebagian besar rakyatnya masih miskin, yang dapat dengan mudah menjadi sasaran money politic. Rakyat menjadi raja saat jelang dan selama pemilu, namun diabaikan pascapemilu. Pemilu digadang-gadang merupakan pestanya rakyat, namun sayangnya pesta demokrasi ini bukanlah pesta kekuasaan rakyat melainkan pesta penguasaan rakyat.