Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Cairan Multifungsi

22 Februari 2022   23:19 Diperbarui: 22 Februari 2022   23:31 883 3
Tepat pada bulan september 2021, pada saat jam pembelajaran Ppkn, guru Ppkn memberikan tugas untuk melakukan sebuah percobaan produk  dari  limbah dapur organik seperti ampas buah dan sayuran atau bisa disebut juga dengan eco enzyme.
Mungkin sebagian orang  merasa aneh mendengar kata eco enzyme termasuk saya, dan merasa kebingungan mendengar kata tersebut. Karena tidak ada kaitannya dengan pelajaran ppkn. Setelah itu akhirnya guru ppkn menjelaskan apa itu eco enzyme?
Jadi eco enzyme adalah hasil dari fermentasi limbah dapur organik seperti ampas buah dan sayuran, gula (gula coklat, gula merah atau gula tebu), dan air. Warnanya coklat gelap dan memiliki aroma fermentasi asam manis yang kuat.
Pada dasarnya, eco enzyme mempercepat reaksi bio-kimia di alam untuk menghasilkan enzim yang berguna menggunakan sampah buah atau sayuran.Enzim dari "sampah" ini adalah salah satu cara manajemen sampah yang memanfaatkan sisa-sisa bahan dapur yang tidak dipakai lagi untuk menjadi sesuatu yang bermanfaat. Eco-enzym dapat digunakan sebagai pupuk alami dan pestisidia yang efektif sehingga menekan biaya dan dapat dibuat dengan cara yang mudah.
Setelah itu pada tanggal 4 oktober 2021 saya mencoba membuatnya dengan bahan bahan yang ada dirumah.Berikut ini bahan-bahan serta cara membuatnya yang bisa saya coba lakukan di rumah.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun