B. Paham Ahlu sunah wal jamaah
Ahlu sunah wal jamaah berasal dari kata ahl yang berarti keluarga atau sahabat sunah artinya aturan atau perlakuan yang di buat Rasulullah wal jamaah artinya apa yang disepakati oleh para ulama. Ada juga yang menyebutkan bahwa sekelompok orang-orang yang berpedoman pada sunah nabi dan para sahabatnya seperti perilakunya dan aturan-aturannya. Namun menurut ulama Kyai. H. Hasyim Ashari Ahlu sunah adalah  mereka yang bermadzhab Hasan al-Asyari  dan berfiqih empat madzhab. Imam ahlu sunah wal jamaah yaitu Hasan al-asyari yang menjadi pelopor Ahlu sunah waljamaah yang berpedoman dengan Imam Syafi'i, Imam maliki, dan Hanafi  ulama yang mengajarkan Hasan al-asyari aliran maturidiyah dan Asyariyah.
 Bertambah banyak nya aliran di era globalisasi
"Sesungguhnya kitab yahudi  dan nasrani sudah  terbagi menjadi 72 golongan. Adapun umat ini  akan terpecah menjadi 73 golongan  semuanya masuk neraka kecuali ahlu sunah wal jamaah."
Dalam hadis tersebut sudah bahwa islam akan berpecah menjadi 73 golongan dan hanya ada satu yang masuk ke surga. Dalam era seperti ini sudah banyak yang berpecah menjadi beberapa yang mengaku ahlusunah wal jamaah dan sudah mulai mengkafirkan islam satu, dengan islam lainnya. Â Banyak anak-anak milenial yang sudah tidak tahu dan tak ingin tahu apa itu akidah dan aliran yang benar,mereka mengaku islam tetapi sholat pun ditinggalkan. Mereka sudah tergila-gila dengan kenikmatan dunia, sebagai anak milenial yang tau akan adanya akidah kita harus mengajak mereka secara perlahan seperti : mengajak mereka sholat di masjid dengan iming-iming wifi, mengajak merekan acara-acara islam dengan iming-iming jajan, dan mengajari apa itu ahlusunah yang sesungguhnya. Zaman sekarang memang sudah banyak gerakan-gerakan dari anak-anak yang ikut menjaga aliran ahlusunah seperti IPPNU,PBNU, PCNU, MWCNU, dan RANTING NU. Organisasi-organisasi inilah yang mampu mengajarkan kepada anak-anak milenial apa itu ahlusunah wal jamaah di era globalisasi zaman sekarang.