Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan Pilihan

Zoom Free Training: Degradasi Profesi

14 Mei 2020   21:51 Diperbarui: 14 Mei 2020   21:51 278 1
Salah satu tujuan pendidikan nasional adalah mencerdaskan kehidupan bangsa. Tujuan pendidikan secara umum adalah behavior change (perubahan perilaku), baik dari aspek kognitif, afektif maupun psikomotor (pengetahuan, sikap dan keterampilan). Apapun model pendidikannya, sepanjang ketiga aspek tersebut yang menjadi tujuan, maka harus dihargai sebagai tujuan mulia.

Dua-tiga bulan terakhir ini terjadi perubahan model pembelajaran secara drastic di Indonesia, bahkan di dunia, akibat mewabahnya Covid-19. Online mode yang semula dianggap sebagai model pendidikan yang kurang efektif, teryata kini diburu. Semua ingin tahu bagaimana penerapan online learning agar bisa menjadi model pembelajaran alternative yang juga berkualitas. Dari pendidikan tingkat SD hingga S3, tidak ada yang terkecuali. Seolah semua serentak ingin tahu sistem tersebut. Bukan hanya karena anjuran Pemerintah, namun juga karena kebutuhan global yang mendesak.

Bayangkan, karena wabah Covid-19 ini, semua sekolah tutup tidak ada aktivitas secara fisik yang akif dalam gedung. Kontan ini membuat banyak pihak kalang kabut. Dari mulai Menteri Pendidikan hingga penjaga gedung sekolah. Pegawai admin saja, kena dampak akibat perubahan ini. Belum lagi orangtua, khususnya ibu-ibu. Mereka mulai sibuk mencari tahu bagaimana dan apa itu online learning, video conference dan sejenisnya. Zoom disebut sebagai aplikasi paling laris

Nah, beberapa hari ini organiasi profesi keperawatan Indonesia (PPNI) menyelenggarakan pelatihan dalam bentuk seminar secara nasional. Online, free, lewat Zoom. Online seminar yang tidak biasa ini memberikan daya tarik yang luar biasa. Bukan hanya free. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun