Pasar ini adalah pasar tertua di Pekanbaru yang terletak di dekat pelabuhan Sungai Siak. Meskipun juga jadi pasar basah, pelabuhan ini sejak dulu sudah menjadi pintu masuk bagi berbagai barang luar yang datang dari Singapura atau Malaysia via Tanjung Pinang. Karena itu sampai sekarang di pasar yang direnovasi tahun 1998 ini banyak dijumpai barang-barang luar yang datang dari Batam, antara lain: pakaian, tas, sepatu, karpet, keramik, kristal, alat-alat rumah tangga, makanan kecil, dan pernak-pernik yang jarang kita jumpai di kota-kota lain di Indonesia.
KEMBALI KE ARTIKEL