Dunia enginering kembali diguncang oleh teknologi terbaru Yamaha yang disebut dengan teknologi Blue Core. Tagline yang diusung teknologi terbaru ini adalah hemat bahan bakar, bertenaga dan handal. Bahkan, di hari perdana penyelenggaraan IMoS tahun lalu, 29/10 2014, masyarakat sudah mulai berkenalan dengan Blue Core yang disebut-sebut sebagai titik tertinggi di dunia engineering. Teknologi yang dikembangkan sejak tiga tahun silam ini menjadi basic engine perusahaan Yamaha untuk menjawab kebutuhan konsumen yang selalu mendambakan kenyamanan saat berkendara, irit bahan bakar dan ramah lingkungan serta menawarkan performa terbaik di kelasnya. Konsep Blue Core tentu akan berdampak besar terhadap strategi dan produk-produk Yamaha di masa depan.
KEMBALI KE ARTIKEL