Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

"Ular Tangga 3D"

13 Desember 2022   15:41 Diperbarui: 13 Desember 2022   15:47 812 0
Perkembangan anak usia dini berbeda-beda, baik dari segi kemampuan, bakat minat, kepribadian, kreativitas, fisik dan psikis. Anak memiliki kemampuan yang tidak terbatas untuk dapt berpikir kreatif dan produktif. Aspek kognitif dapat mengembangkan anak untuk berpikir, memecahkan masalah, mengembangkan kemampuan logika matematika. Menurut Copley dan Wortham (dalam Sriningsih, 2008), kemampuan kognitif yang dimiliki anak berada pada tahapan masa transisi atau peralihan dari tahap pra-operasional ke tahap operasional konkret khususnya pada anak usia 5-6 tahun. Salah satu perkembangan kognitif anak usia 5-6 tahun adalah mengenal lambang bilangan 1-20. Pengenalan lambang bilangan pada anak perlu diberikan sedini mungkin dengan menggunakan cara yang tepat dan sesuai dengan tahap perkembangan anak.Kemampuan mengenal lambang bilangan dapat mengembangkan keterampilan berpikir, menalar, dan memecahkan masalah. Hal ini dikarenakan dalam kehidupan sehari-harinya anak terlibat langsung dalam penggunaan lambang bilangan. Sebagai contoh ketika anak membilang benda, saat anak merapikan mainannya, membaca lambang bilangan atau angka, dan lain sebagianya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun