Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Universitas PGRI Wiranegara Andil dalam Pelaksanaan Pelatihan Kelas Digital Marketing

18 Agustus 2023   11:24 Diperbarui: 18 Agustus 2023   11:33 246 0
Pasuruan, 8 Agustus 2023 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas PGRI Wiranegara Kota Pasuruan memainkan peran kunci dalam pelaksanaan pelatihan kelas Digital Marketing yang berlangsung pada hari Selasa, 8 Agustus 2023, di Pendopo Kelurahan Bugul Lor, Kota Pasuruan. Acara ini dihadiri oleh sejumlah warga yang memiliki Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di kelurahan tersebut. Dalam upaya untuk mendukung pertumbuhan UMKM lokal, mahasiswa KKN dari Universitas PGRI Wiranegara turut serta sebagai fasilitator dalam acara pelatihan. Para mahasiswa membantu warga UMKM untuk memahami konsep-konsep dasar pemasaran digital, dengan fokus pada penggunaan media sosial, teknik SEO, iklan online, serta strategi pemasaran melalui konten.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun