Pesisir Sulawesi Selatan dikenal sebagai salah satu kawasan pemasok rumput laut yang akan diekspor ke luar negeri. Sebagai ujung tombak dari proses ekspor rumput laut ini, seharusnya petani rumput laut bisa sejahtera dari budi daya yang dilakukan. Sayangnya, kenyataan belum seindah itu. Masih ada beberapa hal yang mempengaruhi tingkat kesejahteraan petani rumput laut.