Tahukan kamu arti anarkisme?. Jangan salah sangka. Anarkisme bukan amuk massa. Bukan gerombolan perusak. Anarkisme itu paham atau ajaran yang menolak kekuasaan negara. Tidak percaya pada kekuasaan negara. Orde dan keteraturan yang dibuat oleh negara, diyakini menjadi sumber ketidakteraturan. Termasuk aturan tertulis atau hukum tertulis. Hukum dianggap alat negara yang justru membuat ketidakadilan. Oleh karena itu, pengikut ajaran anarkisme tidak pernah percaya pada aturan / hukum yang dibuat oleh negara.