"Prosesi pengambilan sumpah ini diikuti oleh 126 pekerja tetap dan dilakukan oleh dua rohaniawan yaitu Ustaz Darmansyah Siagian untuk yang beragama Islam dan Pdt. R. Silitonga untuk yang beragama Kristen," tutur Winoto kepada media, Rabu 20/11/2024).
Adapun sumpah yang dibacakan, kata dia, mencakup sejumlah poin penting yang harus dijalankan setiap pekerja BRI, yaitu menjunjung tinggi norma-norma pancasila, tetap menjaga kerahasiaan data nasabah, menjaga integritas dan menerapkan secara konsisten GCG (Good Corporate Government) dalam kegiatan sehari-hari.