Sri Rahayu Basuki yang lebih dikenal dengan Yayuk Basuki, adalah seorang mantan petenis Indonesia yang pernah malang melintang di kancah tenis internasional. Yayuk yang dilahirkan di Yogyakarta pada 30 November 1970, pernah menduduki peringkat sembilan dunia untuk sektor ganda putri dan peringkat 19 dunia untuk sektor tunggal putri. Atas pencapaian tersebut, menempatkan posisi Yayuk Basuki sebagai petenis Indonesia dengan peringkat dunia tertinggi sepanjang masa.
KEMBALI KE ARTIKEL