Komunikasi
online (
daring) merupakan proses komunikasi yang menggunakan jaringan internet. Salah satu contoh dari komunikasi
online adalah Twitter. Media sosial ini adalah hasil gagasan dari Jack Dorsey mengenai penggunaan layanan pesan singkat untuk berkomunikasi. Logonya adalah burung berwarna biru. Di Twitter, kita dapat berbagi mengenai apa yang kita pikirkan atau pesan apa yang ingin kita sampaikan dengan 140 karakter dalam sekali
posting. Selain berbagi, keunggulan dari media sosial ini adalah kita bisa mengikuti akun orang lain atau
follow. Tidak berhenti sampai disitu, di Twitter juga ada berbagai
hashtag atau tagar yang membantu kita untuk menemukan
tweet tersebut dengan mudah. Beberapa pembicaraan yang sedang tren dibicarakan di Twitter, akan menjadi
trending topic.
KEMBALI KE ARTIKEL