Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora

Keutamaan Istigfar dan Zikrul Hal dalam Kehidupan

10 September 2024   10:19 Diperbarui: 10 September 2024   10:24 28 3
Dalam kehidupan ini, sering kali kita dihadapkan pada ujian dan cobaan yang membuat kita merasa terjebak dalam situasi sulit. Pada saat-saat seperti inilah, berdoa dan memohon kepada Allah SWT menjadi pelipur lara sekaligus jalan keluar yang sering kali tidak kita duga sebelumnya. Salah satu doa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW untuk menghadapi situasi genting adalah doa Nabi Yunus AS, ketika beliau berada dalam perut ikan.

Ucapan seorang hamba, "Lailaha illa anta subhanaka inni kuntu minazzhalimin" yang artinya "Tidak ada Tuhan selain Engkau, Mahasuci Engkau, sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang zalim," bukanlah sekadar rangkaian kata biasa. Rasulullah SAW bersabda bahwa doa ini, yang dikenal sebagai doa Dzun Nun, yaitu Nabi Yunus AS saat ia berdoa di dalam perut ikan, memiliki keutamaan yang luar biasa.

Tidak ada seorang Muslim pun yang berdoa dengan kalimat ini dalam situasi apa pun, kecuali Allah SWT akan mengabulkan permohonannya. Hadis ini diriwayatkan oleh Imam Ahmad dalam Musnad-nya dan juga oleh Al-Hakim dalam al-Mustadrak, serta ulama lainnya.

Doa ini mengandung pengakuan akan kekuasaan Allah yang mutlak, disertai dengan kesadaran akan kelemahan dan dosa diri. Kalimat "sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang zalim" adalah cermin introspeksi diri yang mendalam, di mana seorang hamba menyadari kesalahan-kesalahannya dan memohon ampunan dari Allah yang Maha Pengampun.

Maka dari itu, saat kita merasa terbebani oleh masalah yang seolah tidak ada ujungnya, ingatlah bahwa Nabi Yunus AS, dengan doanya, telah menunjukkan kepada kita salah satu kunci pengharapan. Dengan mengucapkan doa ini, tidak hanya sebagai bentuk permohonan, tetapi juga pengakuan diri dan kerendahan hati di hadapan Allah SWT, insyaAllah, pertolongan-Nya akan datang di saat yang tepat.

Sebagaimana dijanjikan oleh Rasulullah SAW, doa ini membawa kebaikan yang besar. Maka, tidak ada salahnya bagi kita untuk merutinkan doa ini, terutama di saat-saat genting, memohon kepada Allah dengan penuh harap agar Dia memberikan jalan keluar terbaik dari setiap ujian yang kita hadapi.
Istighfar atau memohon ampun kepada Allah SWT memiliki tempat istimewa dalam ajaran Islam. Banyak sekali nash dalam Al-Qur'an dan sunnah Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam yang menekankan betapa besar keutamaannya. Salah satu ayat yang menunjukkan manfaat dari beristighfar adalah firman Allah Ta'ala dalam Surah Nuh:
"Maka aku berkata (kepada mereka): Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia Maha Pengampun. Niscaya Dia akan menurunkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun, dan mengadakan pula di dalamnya sungai-sungai." (Surah Nuh: 10-12).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun