Mohon tunggu...
KOMENTAR
Diary Pilihan

Saat Senja Bertemu dengan Jingga

16 Mei 2022   20:42 Diperbarui: 16 Mei 2022   20:55 590 5

                                                                                                           SAAT SENJA BERTEMU DENGAN JINGGA

Senja merupakan sebuah fenomena alam yang selalu kita alami setiap hari. Siang berganti dan malam menanti. Senja yang indah menjadi sebuah kekuatan bagi manusia yang membutuhkan sebuah keindahan dalam pahitnya hidup. Keindahan senja juga identik dengan momen keromantisan dan perasaan cinta. 

Maka tidak heran jika senja menjadi sebuah momen yang ditunggu disebuah tempat seperti pantai hingga pegunungan, bahkan tempat mewah dan restoran yang mewah pun akan menjadi sebuah tempat romantis dengan hiasan senja.

Jingga adalah warna kuning kemerah-merahan (orange). Warna jingga menggambarkan kegembiraan dan kreativitas, serta memberikan energi positif. Apabila kamu merasa sedih dan kecewa, maka saat kamu melihat warna jingga semua rasa itu akan hilang dan tergantikan dengan perasaan nyaman dan bahagia. 

Jingga memiliki unsur agresif sehingga pencinta warna jingga identik dengan orang yang berhati tulus dan banyak memiliki ide baru. Menikmati pemandangan langit yang dihiasi warna jingga bisa menenangkan hati walaupun berlangsung begitu singkat. Mungkin karena hal tersebut, yang menjadikan senja saat yang istimewa.

Matahari terbenam terkenal dengan sebutan sunset. Momen ini juga kerap disebut dengan senja. Saat senja bertemu dengan jingga, suasana indah tercipta dari secercah cahaya matahari yang mulai meredup dan tergantikan dengan gelapnya malam. 

Pantai Kelan-Tuban yang berlokasi di Kabupaten Badung, Propinsi Bali sangat recommended untuk melihat sunset. Pelepas lelah, piknik tipis-tipis sebelum berjibaku melawan waktu, mengurus ini, itu, ono bersama kamu, kamu, dan kamu.

Senja mengajarkan kita bahwa apapun yang terjadi hari ini pasti akan berakhir dengan indah. Sebuah siklus yang berulang, dimana siang digantikan oleh malam. Mari selalu berpikiran positif, apapun yang terjadi hari ini jika kita menjalani dengan pikiran positif maka hasilnya pun akan positif. 

Senja mengajarkan juga bahwa keindahan tak harus datang lebih awal, butuh sebuah proses, perjuangan yang panjang dan disertai dengan doa. Hasil akhir biarkan Allah SWT yang merestui mana yang terbaik bagi hamba-nya.


Me time, Quality time

Saya pencinta sunset, Anda?


KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun