Secara etimologis, kata "literasi" berasal dari bahasa Latin "literatus" yang artinya adalah orang yang belajar. Menurut "United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization" atau yang kita kenal dengan UNESCO, literasi merupakan wujud dari keterampilan secara nyata atau secara spesifik yang memiliki arti sebagai keterampilan kognitif dari membaca dan menulis, serta terlepas dari konteks di mana keterampilan itu diperoleh. Dalam hal ini, literasi sangat berhubungan dengan proses membaca dan menulis. Dengan demikian, makna dari literasi baca-tulis adalah kemampuan untuk memahami dan menggunakan informasi tertulis. Literasi baca-tulis mencakup kemampuan membaca, menulis, dan berkomunikasi secara efektif.
KEMBALI KE ARTIKEL