Indonesia menjadi negara yang memiliki landasan sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara, hal ini menjadi pembeda antara Indonesia dengan negara lain. Landasan tersebut merupakan suatu dasar negara yang dijadikan sebagai alat untuk mempersatukan bangsa. Dasar negara Indonesia memiliki nilai-nilai dan karakteristik yang sesuai dengan identitas warga negara Indonesia. Masyarakat Indonesia menjadikan dasar negara ini sebagai acuan dalam memajukan bangsa Indonesia, untuk menggapai cita-cita, tujuan, visi dan misi kehidupan berbangsa dan bernegara. Yang menjadi dasar negara Indonesia adalah Pancasila. Pancasila dijadikan sebagai pedoman dan pemersatu antar masyarakat Indonesia untuk hidup saling berdampingan demi memajukan bangsa dan negara Indonesia. Seperti namanya Pancasila, yang terdiri dari kata Panca yang berarti lima dan sila yang berarti prinsip atau asas, sehingga Pancasila terdiri dari lima asas yang berisi nilai-nilai kemanusiaan sebagai satu kesatuan identitas bangsa Indonesia.
KEMBALI KE ARTIKEL