Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas Pilihan

Alternatif Pemerintah Banten dalam Upaya Mengurangi Pengangguran

22 Juni 2024   22:19 Diperbarui: 22 Juni 2024   22:36 47 1
Pengangguran adalah suatu keadaan dimana seseorang yang tergolong dalam angkatan kerja ingin mendapatakan pekerjaan tetapi belum dapat memperolehnya. Seseorang yang tidak bekerja tetapi tidak secara aktif mencari pekerjaan tidak tergolong sebagai penganggur. Pengangguran dapat terjadi disebabkan oleh tidak seimbangnya pada pasar tenaga kerja. Hal ini menunjukkan jumlah tenaga kerja yang ditawarkan melebihi jumlah tenaga kerja yang diminta (Mankiw, 2013). Pengangguran menjadi salah satu isu penting dalam pembangunan suatu negara, baik di negara berkembang maupun negara maju. Masalah pengangguran di negara berkembang, seperti Indonesia sekarang sudah menjadi masalah yang sangat besar karena menyangkut jutaan jiwa dan pengaruhnya sangat kompleks terhadap kinerja pembangunan. Pembangunan nasional sendiri merupakan upaya pemerintah untuk menciptakan masyarakat yang adil, makmur, kompetitif, maju dan sejahtera. Salah satu kendala dalam proses pembangunan adalah banyaknya jumlah pengangguran disuatu daerah, salah satunya adalah Banten.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun