Al-Qur'an merupakan wahyu Allah SWT yang diturunkan ke dunia melalui malaikat Jibril dan dimukzizatkan kepada baginda nabi Muhammad SAW. Penurunan al-Qur'an bersifat progresif yang artinya diturunkan tidak secara bersamaan tetapi melalui proses. Banyak ayat di dalam al-Qur’an yang merujuk pada pola perkembangan kehidupan manusia. Al-Qur'an yang bersifat progresif selalu menuntun manusia kepada perkembangan yang lebih baik, tak terkecuali dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Alam semesta yang sangat luas, inovasi teknologi yang harus terus dikembangkan agar umat manusia menjadi lebih baik.Oleh karena itu al-Qur'an hadir memberi petunjuk mengenai alam semesta yang sangat luas ini yang tidak dapat dijangkau oleh manusia.
KEMBALI KE ARTIKEL