Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Klarifikasi Resmi Putera Sampoerna Foundation

20 Maret 2012   12:08 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:42 1489 4
Dear rekan-rekan Kompasiana,

Menanggapi tulisan Bapak Agil Abd. Batati di Kompasiana tertanggal 10 Maret 2012, atas nama Putera Sampoerna Foundation (PSF), kami ingin menjelaskan sedikit tentang siswa-siswi Sampoerna Academy dan sistem pendidikan yang diberikan oleh PSF.


  1. Siswa – siswi Sampoerna Academy adalah top 5-10 % siswa dari masing-masing sekolah dari seluruh Indonesia dan berasal dari keluarga prasejahtera. Siswa-siswi Sampoerna Academy telah diseleksi dengan ketat dan hanya yang terbaiklah yang diterima di Sampoerna Academy. Mereka tinggal di asrama dimana mereka diajarkan nilai-nilai moral dan karakter kepemimpinan. Siswa-siswi Sampoerna Academy yang telah lulus dan nantinya diterima di universitas ternama, baik di Indonesia maupun di luar negeri, sangat memahami nilai-nilai moral yang kami tanamkan, bahwa sebagai warga negara Indonesia, kita semua harus turut berkontribusi (giving back) kepada negara ini. Mereka telah menyadari tugas dan kewajiban sosial mereka ini dan pada akhirnya mereka juga bisa membantu “adik-adiknya”, yaitu siswa-siswi Indonesia berprestasi lainnya yang berasal dari keluarga prasejahtera, untuk dapat melanjutkan ke pendidikan tinggi, melalui Koperasi Siswa Bangsa. Dengan demikian, model ini akan menjadi sebuah model program yang berkesinambungan.
  2. Putera Sampoerna Foundation memiliki komitmen tinggi untuk memajukan pendidikan Indonesia. Kami memberikan pilihan berupa student assistance/bantuan dana bagi siswa-siswi yang ingin melanjutkan ke pendidikan tinggi yang berkualitas. Kami harap siswa-siswi ini berkontribusi kembali selepas mereka lulus kuliah dan mulai bekerja dengan cara memberikan 20% dari gaji mereka selama masa kerja produktif kepada Koperasi Siswa Bangsa. Dana kontribusi ini kemudian akan digunakan untuk membantu pembiayaan siswa-siswi berprestasi lainnya yang juga ingin melanjutkan ke pendidikan tinggi namun memiliki kendala finansial. Dengan adanya “sistem ganti-bantu” ini maka akan semakin banyak siswa-siswi berprestasi dari keluarga prasejahtera di Indonesia yang dapat mengubah masa depan dan meraih mimpi mereka.
  3. PSF berkomitmen untuk menciptakan calon-calon pemimpin bangsa yang berkualitas dan berkarakter, sehingga dapat membawa bangsa ini menghadapi tantangan global. Apa yang kami lakukan adalah murni untuk kemajuan bangsa Indonesia. Dana yang kami terima baik dari individu maupun donor digunakan untuk membiayai program-program sosial kami yang berfokus pada bidang pendidikan, pemberdayaan perempuan, kewirausahaan, serta bantuan kemanusiaan terhadap korban bencana alam. PSF menerapkan sistem transparansi dan kami pun diaudit oleh perusahaan audit internasional. PSF adalah organisasi non-profit pertama yang menerima ISO9001:2000 Sertifikasi untuk Quality Management System.
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun