Pembelajaran berdiferensiasi adalah pembelajaran dimana guru menggunakan berbagai metode pengajaran untuk memenuhi kebutuhan individual setiap peserta didik sesuai dengan kebutuhan mereka. Kebutuhan kebutuhan tersebut dapat berupa pengetahuan yang ada, gaya belajar, minat, dan karakteristik peserta didik. Pada dasarnya, pembelajaran berdiferensiasi memungkinkan setiap guru untuk bertemu dan berinteraksi dengan peserta didik pada tingkat yang sebanding dengan tingkat pengetahuan mereka untuk kemudian menyiapkan konsep belajar mereka. Untuk itulah maka pembelajaran berdiferensiasi ini memiliki tujuan untuk menciptakan kesetaraan belajar bagi semua peserta didik. Pembelajaran berdiferensiasi adalah proses pembelajaran yang dibuat sedemikian rupa sehingga peserta didik merasa tertantang untuk belajar. Untuk menciptakan pembelajaran berdiferensiasi guru perlu menciptakan lingkungan yang aman, nyaman dan berpihak pada ekosistem pembelajaran peserta didik.
KEMBALI KE ARTIKEL