Mohon tunggu...
KOMENTAR
Beauty

Perawatan Wajah untuk Pemula

16 Oktober 2024   23:07 Diperbarui: 7 November 2024   14:31 25 0
Perawatan kulit wajah sangat penting bagi manusia, perawatan kulit wajah tidak memandang gender. Perawatan  wajah tidaklah rumit, kita hanya perlu melakukan basic skincare secara rutin. Kebutuhan kulit wajah itu sangat penting untuk dilakukan semua orang, khususnya bagi seorang pemula. Manfaat dari merawat kulit wajah bisa membuat wajah terlihat sehat dan cerah. Lalu, apa saja yang harus digunakan bagi pemula untuk merawat kulit wajah?

  • Double cleansing dengan menggunakan cleanser dan facial wash
  • Yang paling utama dalam merawat kulit wajah kita adalah Double cleansing. Double cleansing adalah rutinitas membersikan wajah dengan 2 produk yaitu dengan cleanser dan facial wash. Cleanser tersendiri berbagai tipenya seperti Micellar water (bertekstur cair dan ringan), Milk cleanser (Bertekstur cair namun mengandung susu dan bahan emolien). Cleanser digunakan untuk membersikan sisa sisa debu dan makeup di wajah, sedangkan facial wash digunakan untuk membersikan wajah secara mendalam untuk mengurangi minyak di wajah, membersihkan pori-pori, mengangkat kulit mati di wajah, dan meregenerasi wajah.

  • Dengan menerapkan double cleansing ini kita dapat mecenggah timbulnya jerawat. Produck yang digunakan di wajah seperti make up, sunscreen, dan produk lainnya tidak dapat menimbulkan jerawat apabila kita membersihkannya secara tepat.

  • Hydrating toner
  • setelah double cleansing tentunya kita harus menjaga kelembaban kulit dan memastikan wajah kita terlihat lebih bersih. Hydrating toner berfungsi untuk mengunci kelembaban kulit serta membersihkan sisa dari facial wash. Hydrating toner adalah step kedua yang sangat penting untuk melanjutkan perawatan kulit berikutnya.

  • Serum untuk malam hari
  • Setelah hydrating toner, serum jugalah sangat penting untuk perawatan kulit wajah. Serum tersendiri mengandung banyak bahan aktif seperti, Asam hialuronat ( membantu kulit menjadi lebih kenyal dan elastis, serta menyamarkan kerutan), Asam gilikolat (mengeksfoliasi kulit untuk meluruhkan sel-sel kulit mati), Asam salisilat (mengangkat sel-sel kulit mati, membuka pori-pori yang tersumbat), Vitamin C (mencerahkan kulit), Vitamin A (mengatasi penuaan pada kulit). Produk ini dapat menembus ke bagian kulit dengan lebih cepat, mudah, dan merata. Serum tersendiri di anjurkan dipakai pada malam hari karena yang terkandung dalam serum memungkinkan menggunakan bahan aktif yang digunakan untuk perbaikan dan penggantian kulit. Pemakaian serum pada malam hari paling efektif untuk kulit.

  • Sunscreen atau tabir surya pada saat pagi hari
  • Sunscreen adalah produk perawatan yang sangat penting disaat matahari terbit, sunscreen atau tabir surya ini berfungsi untuk melindungi kulit kita dari bahaya yang disebabkan oleh paparan sinar matahari. Kegunaan sunscreen ini harus kita reaply setiap 2-3 jam sekali, terutama jika sedang beraktivitas di luar ruangan.
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun