Ada yang menggelitik dari acara debat tersebut. Bukan, bukan soal penonton yang berkali-kali diminta tidak tepuk tangan oleh moderator. Bukan juga soal deretan timses di bangku audience yang wajahnya sangat dekat dengan masyarakat. Namun parodi lucu justru terjadi di sosial media, facebook dan twitter. Selama debat berlangsung, facebook dan twitter ramai dengan debat pendukung. Alih-alih membahas debat capres yang sedang berlangsung di televisi, pendukung kedua pasangan seru sendiri mendukung jagoannya dengan berbagai cara. Bahkan, selama acara berlangsung, hashtag #debatcapres menjadi trending topic twitter nomor satu di dunia.