Mohon tunggu...
KOMENTAR
Joglosemar

FGD Manajemen Risiko Holding Danareksa Subklaster Kawasan Industri Holding Danareksa di Semarang

13 Maret 2023   09:31 Diperbarui: 13 Maret 2023   09:42 303 0
Pada tanggal 2 dan 3 Maret 2023, PT Kawasan Industri Wijayakusuma menjadi tuan rumah dalam acara "Focus Group Discussion (FGD) Manajemen Risiko Sub Klaster Kawasan Industri Holding Danareksa". Acara ini bertujuan untuk membahas metode perhitungan risiko kuantitatif dan agregasi risiko dalam perusahaan yang mewakili Holding Danareksa.

Hari pertama kegiatan dilaksanakan di Marketing Gallery PT KITB. Kegiatan dihadiri oleh seluruh kepala divisi dari perusahaan yang mewakili Holding Danareksa. Agenda utama dari kegiatan ini adalah FGD metode perhitungan atau kuantitatif risiko utama dan pemaparan singkat dari masing-masing kepala divisi untuk setiap perusahaan yang mewakili Holding Danareksa.

Kegiatan diawali dengan sambutan dari Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT KIW Bapak Riki Indrianto selaku tuan rumah yang menyambut baik acara ini. Selanjutnya, Bapak Arief Rahmanto selaku Kepala Divisi Manajemen Risiko memberikan arahan dan pemaparan mengenai metode perhitungan risiko kuantitatif.

Setelah itu, masing-masing kepala divisi dari perusahaan yang mewakili Holding Danareksa memberikan pemaparan singkat mengenai risiko utama yang dihadapi oleh perusahaan masing-masing dan metode perhitungan risiko kuantitatif yang digunakan. Diskusi yang dihasilkan dari kegiatan ini sangat konstruktif dan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang metode perhitungan risiko kuantitatif. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun