Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Mari, Variasikan Dekorasi Natal Anda

22 Desember 2011   10:25 Diperbarui: 25 Juni 2015   21:54 262 0

Sebentar lagi, Hari Natal  tiba. Anda nan merayakan hari besar tersebut tentu butuh suasana rumah nan lebih meriah ketimbang di hari biasa. Alhasil, hunian didekorasi seapik mungkin demi menyambut Natal.

Bila menginginkan dekorasi Natal nan lain ketimbang yang lazim, sesungguhnya itu tidaklah sukar. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk itu.

Kita simak bersama sekarang:

1. Tentukanlah tema yang belum pernah Anda terapkan di Natal tahun-tahun sebelumnya.

Bila di tahun terdahulu Anda mengusung tema dekorasi Earthy Christmas, semisal, tahun ini bisa mengganti dengan yang lain. Itu antara lain tema Ice Fantasy.

Maka, Anda bisa menggelar tampilan interior kontemporer nan unik. Gunakan warna-warna biru sejuk dan perak. Pun, di titik-titik tertentu yang dijadikan pusat perhatian, pajanglah hiasan warna perak dan ungu.

Di lantai, gelarlah karpet gambar manusia salju sehingga kesan dingin tercipta.

Masih banyak tema dekorasi lain, itu sudah jelas. Pilihlah yang lain dari yang lain. Alhasil, Anda sekeluarga tak bosan oleh dekorasi “konvensional” yang didominasi pohon cemara berwarna hijau dengan  aksesori warna merah dan putih.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun