Seorang teman guru di dalam bukunya mengatakan bahwa membaca adalah sebuah kewajiban sementara menulis itu pilihan. Kalimat yang cukup membekas dalam hati saya karena bagi saya sendiri menulis adalah sebuah kenikmatan. Rasanya lega dan nikmat sekali jika terlintas ide dalam benak pikiran kemudian berhasil dijahit dengan rapi menjadi sebuah tulisan. Meskipun kadang perlu waktu yang tidak sebentar untuk mengolah kata, memperbaiki kesalahan pengetikan, mengkoreksi penggunaan tanda baca dan ketepatan penggunaan ejaan dan sebagainya. Tetapi itulah dunia menulis, mungkin hanya bisa dinikmati untuk sebagian orang yang mendalaminya. Dan menjadikannya sebagai sesuatu bagian tak terpisahkan dalam hidupnya.
KEMBALI KE ARTIKEL