Seperti yang kita tau, pada tanggal 28 Oktober 1928 terjadi sebuah peristiwa bersejarah yakni Sumpah Pemuda. Peristiwa ini menjadi tonggak penting dalam perjuangan bangsa Indonesia untuk mencapai kemerdekaan. Pada saat itu, pemuda dari berbagai daerah dan organisasi di Indonesia berkumpul dalam Kongres Pemuda II di Jakarta. Para pemuda itu bersumpah untuk menjunjung satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa persatuan, yaitu Bahasa Indonesia. Sumpah pemuda menegaskan semangat persatuan dan perjuangan menuju kemerdekaan dari penjajahan Belanda.
KEMBALI KE ARTIKEL