Tak perlu dipungkiri, setiap pertandingan Persib, apalagi kalau main di kandang selalu penuh dengan supporter yang datang untuk menyaksikan tim kesayangannya bertanding. Laga melawan Persija kemarin merupakan bukti nyata. Stadion Jalak Harupat bahkan tidak mampu menampung luberan penonton.
Kondisi ini pastilah membawa keuntungan buat Persib. Penjualan tiket yang ludes terjual menambah pundi-pundi kas klub. Selain tentunya hak siar karena lagaini disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi.
Lalu, berapakah pendapatan hak siar yang didapat Persib?
Menurut Risha Adiwijaya, salah satu Direktur PT. Persib Bandung, pendapatan dari hak siar memang pasti diperoleh Persib, namun besaran nilainya belum diputuskan oleh PT. Liga Indonesia.
"Berapa nilai idealnya? Sejak dua tahun lalu kami selalu meminta pada PT LI untuk memberikan kontribusi yang sepadan dengan rating dan share yang didapat stasiun televisi. Sejauh ini laga Persib selalu mendapat nilai paling tinggi di antara lainnya. Namun soal ini juga kami belum mendapat jawaban, masih diproses," tegas Risha.
Duhai, Persib, malangnya dikau. Selama dua tahun hak siarnya dikemanakan? Selama dua tahun jawabannya masih diproses terus?
Bandingkan dengan kompetisi sebelah.
Semua klub IPL mendapat uang hak siar sebesar 2 miliar. Sebagai konsekuensi dari pertandingannya yang disiarkan secara langsung oleh MNC grup.
Setahu saya, besaran hak siar semestinya sudah ditentukan di awal, ketika sebuah stasiun televisi membeli hak siar dari pengelola kompetisi. Kalau memang perjanjiannya didasarkan rating televisi, prosesnya juga gak sampai memakan waktu 2 tahun, karena rating televisi sudah bisa diketahui begitu acara selesai ditayangkan.
Bagaimana Persib?
tulisan ini bukan provokasi lho, cuma menyampaikan berita aja.
sumber : http://www.goal.com/id-ID/news/1387/nasional/2012/01/31/2876363/rating-televisi-tinggi-bayaran-persib-bandung-tak-jelas
http://www.tribunnews.com/2011/12/09/psm-dapat-rp-2-miliar-dari-siaran-langsung-pertandingan