Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story Pilihan

Lombok 04 : Mandalika, Calon Primadona Pulau Lombok

26 Juni 2016   11:32 Diperbarui: 6 Juli 2016   20:06 1653 2
Jika membaca berita tentang pariwisata Pulau Lombok, maka daerah Mandalika yang letaknya di sisi selatan pulau dan menghadap langsung ke Samudera Hindia ini bisa dikatakan sebagai anak emasnya. Dengan anugerah Tuhan berupa pantai pasir putih yang membentang sepanjang 16 kilometer dan kontur daerah yang berbukit-bukit, keeksotisan alamnya banyak dilirik oleh investor lokal maupun asing. Pemerintah pun turut serta ambil bagian membesarkan “anak emas” ini. Kunjungan Pak Jokowi ke sana pada pertengahan tahun 2015 lalu setidaknya memberikan dua statement menyegarkan yaitu target selesainya pembangunan Mandalika sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang dipercepat menjadi tahun 2020 dari rencana awal 2030 dan kucuran dana yang dijanjikan pemerintah sebesar 1,8 triliun untuk pembangunan infrastruktur dasar seperti jalan, listrik, air bersih, pengolahan limbah dan pembebasan lahan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun