Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

6 Siswa MA PP Nurul Falah Bulukumba Ikuti KESN 2024 Regional Kawasan Timur Indonesia

2 Juli 2024   12:49 Diperbarui: 2 Juli 2024   12:50 123 1
Bulukumba - Kompetisi Ekonomi Syariah Nasional (KESN) 2024 telah memasuki babak penyisihan online untuk Regional Kawasan Timur Indonesia yang diselenggarakan pada Selasa, 2 Juni 2024.

KESN merupakan kompetisi yang dilaksanakan oleh Bank Indonesia untuk menjaring talenta-talenta syariah dari tingkat pelajar SMA se-Indonesia.

Sebanyak 6 siswa MA PP Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba turut ambil bagian dalam KESN 2024 ini.

KESN 2024 merupakan tahun keempat keikutsertaan MA PP Nurul Falah dalam meramaikan lomba syariah bergengsi ini.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum MA PP Nurul Falah, Yasir Husain, mengatakan KESN adalah kompetisi yang benar-benar kompetitif.

Menurutnya, pada babak penyisihan online saja sudah melibatkan berbagai sekolah di Kawasan Timur Indonesia.

"KESN ini sangat tepat bagi siswa kami untuk menguji nyali pengetahuan di bidang ekonomi syariah. Skalanya sangat kompetitif," ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa keikutsertaan siswa MA PP Nurul Falah tak semata mencari juara tapi yang utama pengetahuannya.

Untuk zaman yang serba modern, Indonesia memang perlu anak muda yang mampu tetap konsisten bergerak di bidang Ekonomi Syariah.

"Kita ingin siswa MA PP Nurul Falah menjadi bagian dari gerakan Ekonomi Syariah di zaman yang serba modern ini," lanjutkan.

Yasir berharap hasil yang didapatkan nanti bisa menjadi pembelajaran berharga bagi siswa MA PP Nurul Falah yang ambil bagian.

"Tentu kita berharap terus melaju ke babak selanjutnya dan meraih yang terbaik. Tapi yang terpenting dari itu adalah pengalaman dan pengamalan Ekonomi Syariah yang didapatkan," pungkasnya.

Selanjutnya KESN 2024 untuk Regional Kawasan Timur Indonesia akan memasuki seleksi tahap regional pada 10 Juni 2024 mendatang.***

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun