Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

PPK Ormawa UKM ASC UM Mengejawantahkan Program Intensive and Weekend Class dalam Kampung Tepa Salira di Kelurahan Tlogomas

12 September 2023   19:30 Diperbarui: 12 September 2023   19:56 173 0
Minggu, 10 September 2023, Unit Kegiatan Mahasiswa Al-Qur'an Study Club (ASC) Universitas Negeri Malang melaksanakan kegiatan Intensive and Weekend Class pertemuan kedelapan. Pertemuan tersebut sekaligus bertepatan dengan satu bulan pelaksanaan kegiatan Intensive and Weekend Class. Program ini dilaksanakan setiap sabtu dan minggu pada sore hari. Sasaran program ini adalah anak-anak usia 4-12 tahun di lembaga-lembaga Pendidikan Islam RW 06 Kelurahan Tlogomas, di antaranya TPQ Al-Mansyur, TPQ Miftahul Jannah, TPI Shirotol Mustaqim, dan Madin Masjid Al-Huda. Lembaga-lembaga tersebut merupakan mitra tim pelaksana Program Penguatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) Unit Kegiatan Mahasiswa Al-Qur'an Study Club (ASC) Universitas Negeri Malang dalam pelaksanaan program Intensive and Weekend Class. Lembaga-lembaga mitra tersebut pun menerima dengan antusias dan menyambut hangat kegiatan ini untuk turut menjadi bagian kegiatan di lembaga mereka. Begitu pula anak-anak. Minat, keterbukaan, dan semangat yang tinggi terlihat dari antusias mereka dalam mengikuti program ini. Intensive and Weekend Class dikemas sebagai sarana untuk mewadahi anak-anak yang ingin belajar terkait seni ke-al-Qur'anan dan penggalian bakat minat secara intensif.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun