Permasalahan sampah domestik atau rumah tangga telah menjadi isu global yang dialami oleh setiap negara. Tingginya pertumbuhan jumlah penduduk akan selaras dengan semakin meningkatnya pemanfataan sumber daya secara masif yang berdampak pada jumlah timbulan sampah yang dihasilkan. Oleh sebab itu, pengembangan berbagai program banyak dilakukan salah satunya adalah pembangunan bank sampah tingkat desa guna memaksimalkan pemanfaatan sampah rumah tangga agar tidak berpotensi mencemari lingkungan yang mana dapat berdampak terhadap kesehatan masyarakat. Akan tetapi, belum banyak bank sampah yang menggunakan teknologi dalam proses operasionalnya.
KEMBALI KE ARTIKEL