Jombang, mahasiwa yang melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa di Desa Banjardowo lakukan dukungan aksi penghijauan dengan menanam bibit pohon Tabebuya. Kegiatan menanam pohon tersebut dilaksanakan di sekitar Desa Banjardowo, khususnya di Balai Desa Banjardowo. Aksi penanaman bibit pohon yang didampingi langsung oleh Sekretaris Desa Banjardowo, Bapak Sigit, juga mendapatkan dukungan pula dari perangkat desa yang antusias akan pelaksanaan kegiatan tersebut. Adapun aksi penanaman bibit pohon tabebuya setinggi 50 sentimeter tersebut dilakukan oleh para mahasiswa untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap aksi penghijauan dan juga sebagai bentuk kontribusi produksi oksigen serta udara bersih di sekitar wilayah Desa Banjardowo.Â
KEMBALI KE ARTIKEL