Rangkaian Peringatan HUT POLHUT dimulai dengan upacara dilanjutkan FGD Polisi Kehutanan mengambil judul sesuai tema Konsolidasi peran Polhut sebagai Garda depan dalam pembangunan Lingkungan Hidup dan Kehutanan berkelanjutan.
HUT ke 57 Polisi Hutan (POLHUT) tahun 2023 ini, mengambil tema, "Konsolidasi Peran Polhut Sebagai Garda Depan Dalam Pembangunan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Berkelanjutan". Tema ini
menunjukkan kepada kita semua bahwa pentingnya peran POLHUT bagi bangsa dan negara yang harus terus kita perkuat bersama dalam aktualisasinya.
Melalui sambutan tertulisnya Menteri LHK, Siti Nurbaya yang dibacakan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (SETDA) Provinsi Sulawesi Selatan, dr. H.M.Ichsan Mustari, M.H, Â menyebutkan selaku Kepala POLHUT Republik Indonesia menyampaikan apresiasi yang tinggi dan ucapan terima kasih kepada jajaran POLHUT di seluruh pelosok Tanah Air yang senantiasa memberikan komitmen, dedikasi dan "kerja-kerja" terbaik dalam menjaga kelestarian ekosistem Sumberdaya Alam Hutan, Lingkungan Hidup serta Keanekaragaman hayati yang
terkandung di dalamnya.
"Dari lubuk hati yang paling dalam saya menyampaikan, "Kebanggaan kita kepada POLHUT Indonesia atas kiprah panjang dan jejak pengabdian dalam menghadapi berbagai ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan, dalam upaya perlindungan hutan dan penanggulangan tindak kejahatan lingkungan hidup dan kehutanan. Saudara adalah Garda Depan, Front Liner dalam melindungi dan mengamankan kawasan hutan dan keanekaragaman hayati," ungkap Menteri Siti bangga.