Wisata ke “Gunung Nona” bermula dari perjalanan dinas selama tiga hari mulai tanggal 9-11 Mei 2017. Perjalanan ini dalam rangka membuktikan penemuan katak dalam bahasa lokal disebut todan berukuran raksasa, konon beratnya mencapai 1,6 Kg yang diposting ke sosial media oleh Darussalam, pemuda asal Desa Buntu Mondong Kecamatan Buntu Batu. Kami tim pertama mengunjungi lokasi todan. sementara media online hanya melalui konfirmasi via sambungan telephon dan tidak menutup kemungkinan akan banyak para pakar dan media berdatangan untuk melihat secara langsung.
KEMBALI KE ARTIKEL