Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Penyuluhan tentang "Bahaya Narkoba dan Hiv-Aids" Pada Remaja Karang Taruna

4 Desember 2022   14:33 Diperbarui: 4 Desember 2022   14:34 251 0
Hari Sabtu Tanggal 22 Oktober 2022, kelompok pengabdian KKN MBKM MD tahun 2022 yang bertugas di Desa Petungsewu Rt 09 memberikan penyuluhan terhadap remaja karang taruna tentang bahaya narkoba dan HIV-AIDS dengan tujuan memberikan informasi kepada para remaja yang saat ini merupakan kalangan paling rawan dalam melakukan kenakalan. Dewasa ini kasus kenakalan remaja di Indonesia semakin bertambah. Rasa ingin tahu serta ingin mencoba berbagai hal baru menjadi salah satu dorongan bagi remaja untuk melangkah kepada hal yang salah. Seiring berkembangnya teknologi, memudahkan remaja untuk menjangkau hal-hal baru walaupun tak semuanya bernilai positif. Selain itu, peran orang tua dalam mengawasi pergerakan anaknya juga bisa dibilang lemah. Remaja lebih pandai menyembunyikan hal-hal yang mereka perbuat dari orang tuanya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun