Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Hati-Hati Berbelanja Di Carefour Dengan Kartu Debit

17 November 2013   22:41 Diperbarui: 24 Juni 2015   05:02 916 0
Nama saya Ihwan, Pada hari minggu sore tanggal 17 November 2013 saya berbelanja di carefour buaran jakarta timur, ketika melakukan pembayaran saya menggunakan kartu debit bank mandiri, ketika petugas kasir menggesekkan kartu debit saya ke mesin EDC dan memasukkan jumlah pembayaran saya, saya melihat di layar mesin edc tersebut tertera transaction received, tetapi setelah beberapa lama bukti print out tidak keluar. petugas lalu menggesek kembali kartu debit saya dan memasukkan jumlah pembayaran yang sama untuk yang kedua kalinya setelah sebelumnya mempersilahkan saya mengganti cara pembayaran yang lain dengan menggunakan uang cash, saya menolak karena saya tidak membawa uang cash pada saat itu. akhirnya proses kedua berhasil mengeluarkan print out pembayaran. saya agak curiga dengan transaksi yang pertama karena sudah tertera bahwa "transaction received" yang menurut saya transaksi sudah diterima hanya saja tidak dapat mengeluarkan bukti transaksi. saya tanyakan kepada petugas apakah saldo direkening saya di debit dua kali untuk pembayaran dalam jumlah yang sama? petugas menjawab "tidak pak, karena proses yang pertama terputus dan tidak mendebit saldo di rekening bapak".  Segera setelah meninggalkan kasir saya menuju atm bank mandiri dan benar saja bahwa saldo saya berkurang sejumlah dua kali pembayaran belanja saya di carefour. saya kembali menemui petugas kasir dan melaporkan hal tersebut untuk meminta uang pembayaran yang dobel. alangkah kagetnya saya karena dia menyuruh saya melaporkan hal tersebut dengan mendatangi kantor cabang bank mandiri dan menjelaskan kejadian ini. Saya katakan bagaimana mungkin pelanggan yang harus mengurus hal ini karena menurut saya sudah jelas bahwa saya tidak melakukan kesalahan apapun bahkan saya dirugikan oleh carefour belum lagi saya harus datang ke bank mandiri dan membuang waktu saya percuma untuk kesalahan yang dilakukan oleh carefour. Saya kemudian meminta dipertemukan dengan manager atau atasan yang bertugas saat itu, saya ditemui oleh Bapak Syaifudin Zuhri dan saya sampaikan kejadian tersebut dan menjelaskan bahwa saya sudah cek ke ATM bank Mandiri dan mendapati saldo rekening saya berkurang sejumlah dua kali pembayaran belanja saya. saya tunjukkan juga ke beliau bukti sisa Saldo rekening saya dan struk atm sisa saldo terakhir saya sebelum melakukan pembayaran di carefour. saya katakan bahwa saldo terakhir saya apabila di kurangi dua kali jumlah pembayaran ini hasilnya cocok sampai pada digit dibelakang koma saldo rekening saya. kemudian saya meminta uang saya dikembalikan secara cash atas transaksi pembayaran ganda tersebut. Pak syaifudin zuhri menolak dengan alasan carefour tidak menerima uang saya tersebut dan menyatakan bahwa uang saya menjadi "transaksi gantung" dan akan dikembalikan setelah saya memproses pengaduan ini ke Bank Mandiri. Lagi lagi statement tersebut yang saya terima, bagaimana mungkin pelanggan yang harus menanggung hal ini untuk kesalahan yang dilakukan oleh mereka, saya menolak karena saya tidak ada waktu besok untuk datang ke bank mandiri dan tetap meminta uang saya dikembalikan secara cash. Kemudian saya menghubungi call centre 14000 bank mandiri di depan pak syaifudin zuhri, petugas call centre bank mandiri yang saya lupa namanya menginformasikan kepada saya bahwa ada dua transaksi dengan jumlah yang sama terdebit dari rekening saya melalui pembayaran kartu debit mandiri saya untuk pembayaran di Carefour Buaran Jakarta Timur hari itu. saya kemudian menyuruh pak syaifudin zuhri untuk berbicara langsung dengan petugas call centre bank mandiri tersebut untuk menerima konfirmasi bahwa memang benar carefour mendebit dua kali rekening saya untuk pembayaran dalam jumlah yang sama. setelah berbicara dengan petugas call centre bank mandiri dan mendengar langsung pernyataan tersebut pak syaifudin zuhri tetap tidak mau mengembalikan secara cash uang saya tersebut. saya menghabiskan waktu lebih dari satu jam untuk menyampaikan hal ini kepada pihak carefour tetapi pihak carefour tetap tidak mau mengembalikan langsung uang saya tersebut. Pak syaifudin hanya membuatkan surat yang ditujukan kepada Merchant Hotline Mega card centre Up. Bagian Merchant perihal "Transaksi Gantung" dan memohon untuk dapat mengembalikan dana saya tersebut ke rekening saya. pada saat itu saya tanyakan berapa lama proses pengembalian tersebut dapat dilakukan? Pak Syaifudin menjawab sekitar 45 hari sampai 72 hari proses pengembalian uang saya dapat dilakukan.
Dalam kasus saya ini saya ingin menghimbau kepada masyarakat luas untuk berhati hati apabila mengalami kejadian serupa dengan yang saya alami bahkan setelah saya search via google ternyata banyak kejadian serupa dengan yang saya alami. Saya sarankan untuk segera cek saldo rekening anda dan pastikan tidak ada pembayaran ganda atas pembayaran dengan kartu debit anda setelah berbelanja di carefour menggunakan kartu debit.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun