Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Puisi: Penantian yang Hampir Paripurna

15 Desember 2024   21:08 Diperbarui: 15 Desember 2024   21:08 44 16
Kita semua memiliki penantian
panjang atau pendek
disadari atau tidak disadari.

Mulai dari menanti makan malam terhidang di atas meja
menanti kejelasan penerbangan karena cuaca ekstrem melanda
menanti pesan dari kekasih hati nun jauh di sana
menanti hujan yang tidak kunjung reda
menanti waktu yang tepat untuk menceritakan sebuah kisah
menanti janji-janji menjadi realita
sampai menanti nasib baik jatuh di depan beranda.

Pernahkah kita memberi nilai pada penantian demi penantian itu
agar saat paripurna tiba
penantian yang usai kembali memberi nilai pada diri kita?

Hari ini lilin ketiga dinyalakan
pertanda sebuah masa penantian akan harapan pada keselamatan
sudah hampir paripurna.
Sudahkah kita memberi nilai pada penantian itu?

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun