Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Puisi | Berkelahi dengan Jalan Raya

22 November 2018   21:19 Diperbarui: 22 November 2018   21:37 387 11
Mereka yang berkelahi dengan jalan raya untuk mencari kepingan-kepingan rejeki di antara belantara transportasi sejatinya adalah para pengemban tugas mulia.

Mereka memangkas waktu yang membelit peradaban kita
mereka menghapus sekat-sekat yang membuat kita dan tujuan berjarak
mereka meluruhkan batas demografi dan menghubungkan manusia yang satu dan yang lain.

Bukankah ini semua adalah pondasi silaturahmi? Artefak humanis warisan nenek moyang yang hari ini kian pudar digerus disrupsi.

Mereka bisa memilih mencari kepingan rejeki di belantara yang lain
atau malah tidak sama sekali, bukan?

Selagi halal dan menebar manfaat,
jangan kau rendahkan perjuangan mereka!

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun