Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Nasihat Kopi Susu

20 Agustus 2016   21:50 Diperbarui: 20 Agustus 2016   21:53 670 12
Perlu ada rasa pahit dalam darahmu
biar nyamuk tidak betah berlama-lama melukai kulitmu.
Perlu juga rasa manis agar lemak terurai jadi tenaga baru
hanya saja jangan kebanyakan, bisa kena diabetes kamu.
.
Kamu harus tahan diguyur ember-ember hujan
supaya tahu dingin itu menyejukkan
juga harus kuat ditempa mahatari telanjang
supaya paham panas itu menyehatkan.
.
Kamu harus belajar melewati kegagalan
karena tidak ada jalan untuk menghindarinya.
Kamu harus belajar memikul keberhasilan
supaya otot pundakmu siap memikul yang lebih besar darinya.
.
Saat berdosa mengakulah di hadapan dunia
tapi jangan buat Tuhan kehabisan alasan untuk menegurmu.
Sebaliknya banggakanlah amalmu hanya kepada-Nya saja
supaya mereka yang tertolong merasa tetap berharga di matamu.
.
Tertawa terbahak-bahak sesekali
menangis tersedu-sedu sesekali
sehat untuk hidupmu.
Marah sesekali dan bercanda sesekali
juga baik untuk jantungmu
.
Ya…
hidupmu adalah kopi susu
pahit dan manis
hitam dan putih
senang dan sedih.
.
Seperti air panas yang meluruhkan
kopi dan susu,
hati yang lapang akan meluruhkan
getir dan senang hidupmu
menjadi sebuah perjalanan yang menyenangkan dan mendewasakan.


---

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun