« Vatikan mendorong semangat kerjasama dan keterbukaan terhadap rekonsiliasi demi terwujudnya perdamaian Israel – Palestina. Bahkan Vatikan menegaskan kembali segeralah mencari solusi yang adil dan damai yang diterima kedua pihak. » Demikian pernyataan pers dari hasil pertemuan Presiden Otoritas Palestina, Mahmud Abbas dan Paus Benediktus XVI di Vatikan - Roma, Jumad 3 Juni 2011. Ditemani oleh Mgr. Tarcisio Bertone, sekertaris negara Vatikan dan Mgr. Dominique Mamberti, ketua Komisi Kepausan untuk urusan Hubungan Antara Negara, Sri Paus menerima presiden otoritas Palestina Mahmud Abbas dan rombongannya, diantaranya juru runding Saeb Erekat, anggota komite eksekutif PLO, dan Ziad al-Banda, menteri urusan agama.