Hallo Semuanya.. kali ini
Selerakita mau share info tentang jenis-jenis
Steak yang biasanya ada di restoran terutama
Steakhouse. Sebenarnya banyak jenis Steak, tapi Selerakita coba share 6 jenis Steak yang paling banyak tersedia di berbagai restoran. Langsung aja ya, ini dia :
1. Filet Mignon [caption id="" align="aligncenter" width="220" caption="Filet Mignon With Bacon"][/caption] Adalah jenis Steak yang berasal dari potongan kecil pada bagian pinggang sapi yang lunak dan memiliki serat otot yang lembut, biasa nya pada sapi jantan.
Jenis Steak ini sangat digemari di Prancis dan dikenal dengan nama
Filet De Boeuf, namun di Prancis sendiri Filet Mignon umumnya mengacu pada daging babi daripada daging sapi. Kebanyakan orang menganggap Filet Mignon adalah
Tenderloin Steak, tapi kenyataan nya beda karena Filet Mignon hanya pada bagian kecil dari ujung tenderloin pada sapi dan pada saat di proses teksturnya sedikit berbeda dari tenderloin utama.
2. T-Bone Steak [caption id="" align="aligncenter" width="170" caption="T-Bone"][/caption] Jenis Steak yang berasal dari potongan antara ujung belakang
Shortloin dan
Tenderloin, idealnya
T-Bone Sebagian besar potongannya dari Short loin dan sebagian kecil potongannya dari Tenderloin. Jenis Steak ini cukup digemari oleh para pecinta Steak, memiliki tekstur yang cukup lunak dan termasuk klasifika High Steak dengan harga yang biasanya cukup mahal dan penyajiannya biasanya dengan cara di Grill.
3. Tenderloin [caption id="" align="aligncenter" width="140" caption="Tenderloin Steak"][/caption] Jenis Steak ini mungkin yang paling banyak digemari, karena tekstur daging yang sangat lembut yang berasal dari bagian sapi diantara dua potongan utama Short loin dan Sirloin. Serat Tenderloin lebih lunak karena otot pada bagian ini sedikit atau jarang digunakan oleh sapi sehingga sangat mudah dikonsumsi.
4. Rib Eye [caption id="" align="aligncenter" width="140" caption="Rib Eye (Iga)"][/caption] Rib Eye Steak berasal dari daging bagiang tulang rusuk utama atau iga pada sapi, teksture nya agak kasar jika dibandingkan pada bagian Short loin sapi, dan Rib Eye sendiri adalah bagian dari daging sapi yang sudah dipisahkan dari tulang rusuknya. Kebanyakan penyajian nya adalah dibakar dan biasa disajikan dengan Soup.
5. Sirloin Steak [caption id="" align="aligncenter" width="140" caption="Sirloin Steak"][/caption] Sirloin berasal dari daging sapi bagian belakang atas dekat dengan area pantat sapi, area potongan nya melingkupi area
Shortloin dan
T-Bone. Sirloin memiliki teksture daging yang lebih kenyal dan serat yang lebih keras, kebanyakan pembeli lebih memilih medium well atau well done pada penyajiannya, sehingg lebih mudah digigit dan dikonsumsi.
6. Wagyu [caption id="" align="aligncenter" width="140" caption="Wagyu Steak"][/caption] Wagyu adalah jenis daging yang berasal dari ras sapi yang banyak di ternak di Jepang dan Australia, Steak jenis ini memiliki lemak tak jenuh yang cukup tinggi, daging wagyu memiliki kualitas yang sangat tinggi, ini karena wagyu memiliki kandungan omega3 dan omega6 yang tinggi. Di Indonesia sendiri daging wagyu kebanyakan import dari Australia, dan karena kulitas dagingnya yang tinggi biasanya harga porsi wagyu sangat mahal. Sekian info nya, moga bermanfaat. by :
Dedi for :
Selerakita.info source :
http://www.wikipedia.org/ ,
http://selerakita.info/
KEMBALI KE ARTIKEL